Hal ini disampaikan Prabowo saat melakukan pertemuan dengan Menhan Korsel Lee, Jong-Sup, di sela-sela pelaksanaan ASEAN Defence Ministers Meeting (ADMM) Plus 2022 di Siem Reap, Kamboja, Selasa (22/11/2022).
Prabowo menekankan, Indonesia ingin terus melakukan kerja sama industri pertahanan dengan prinsip memberikan manfaat dan kontribusi bagi kedua belah pihak.
Hal tersebut termasuk pengembangan kapal selam maupun pesawat tempur yang diharapkan menjadi langkah besar dalam pengembangan industri pertahanan di Indonesia.
Baca Juga: Selain Deddy Corbuzier, Berikut Daftar Penerima Pangkat Tituler di Indonesia
“Ke depannya, Indonesia dan Korsel diharapkan dapat lebih banyak menjalin kerja sama di bidang industri pertahanan dan dalam lingkup yang lebih luas,” ujar Prabowo dalam keterangan tertulis, Kamis (24/11/2022).
Prabowo juga menegaskan, Indonesia akan selalu mendukung Korsel untuk dapat bekerja sama dengan seluruh negara ASEAN.
Ia berharap hubungan kerja sama maupun persahabatan antara Indonesia dengan Korsel dapat terus terjaga dalam semangat persaudaraan serta prinsip saling menghargai.
Baca Juga: RepubliKorp Tandatangani Kerjasama Industri Pertahanan dengan Produsen Senjata Republik CekoKata Kunci : Menhan Prabowo subianto, Korea Selatan, Industri Pertahanan